Penerimaan CPNS di bulan Juli 2018 dan Info Tahapan Seleksi CPNS 2018
Penerimaan Calon
Pegawai Negeri Sipil (CPNS) akan dibuka pada bukan Juli tahun 2018 ini setelah
pelaksanaan Pemilihan Kepala Daerah
(Pilkada). Adapun tahapan dari pelaksanaan CPNS 2018 ini, Kepala Biro Humas
Badan Kepegawaian Negara (BKN) Mohammad Ridwan mengatakan bahwa dalam Peraturan
Pemerintah (PP) Nomor 11 Tahun 2017 tentang Manajemen Pegawai Negeri Sipil, BKN
ditugaskan untuk mengumumkan penerimaan CPNS.
Setelah diumumkan,
masyarakat bisa mendaftar melalui website yang telah disiapkan oleh BKN di sscn.bkn.go.id.
Masa pendaftaran biasanya diberikan waktu hingga 1 bulan.
Selanjutnya, BKN
akan menggelar seleksi berupa seleksi kompetensi dasar (SKD) yang biasanya
dilanjutkan dengan seleksi kompetensi bidang oleh kementerian dan lembaga (K/L)
atau pemerintah daerah (Pemda) masing-masing.
Sementara itu,
Kepala BKN, Bima Haria Wibisana mengatakan, proses penerimaan CPNS mulai dari
pengumuman penerimaan hingga pengumuman hasil seleksi biasanya berlangsung
cukup cepat. Namun hal tersebut tergantung dari proses seleksi yang
diselenggarakan oleh K/L atau pemda.
Penerimaan CPNS 2018 Tawarkan 220 Ribu Posisi
Pemerintah bakal
membuka penerimaan Calon Pegawai Negeri Sipil (CPNS) 2018 setelah pemilihan
kepala daerah (Pilkada) yang dilaksanakan pada 27 Juni 2018. Kemungkinan besar
penerimaan CPNS 2018 dibuka Juli 2018.
Kepala Biro Hukum,
Komunikasi, dan Informasi Publik Kementerian PANRB Herman Suryatman
menjelaskan, saat ini Kementerian PANRB masih dalam proses validasi jumlah
formasi CPNS 2018. Oleh sebab itu, ia belum bisa menyebutkan berapa kebutuhan
untuk penerimaan tahun ini.
Namun sebagai
gambaran, ia menyebutkan bahwa jumlah PNS yang pensiun sekitar 220 ribu orang.
Oleh sebab itu kemungkinan besar Jumlah formasi untuk penerimaan 2018 ini juga
di kisaran angka tersebut.
Posisi Prioritas
Sementara mengutip
laman Kementerian PANRB, Menteri PANRB Asman Abnur mengatakan, lowongan
terbesar formasi CPNS tahun 2018 akan difokuskan untuk jabatan-jabatan teknis
dan spesialis. Langkah ini guna mendukung pembangunan daerah tertinggal,
terluar, dan terdepan.
Rekrutmen CPNS akan
diprioritaskan untuk tenaga pendidikan dan kesehatan, tenaga pendukung
pembangunan infrastruktur, poros maritim, ketahanan energi, serta ketahanan
pangan.
Saat ini jumlah
Aparatur Sipil Negara (ASN) Nasional adalah 4,3 juta lebih, dengan proporsi
terbesar selain guru adalah tenaga pelaksana/administrasi, sebesar 1,6 juta
atau sekitar 38 persen.
Untuk mendukung
terciptanya birokrasi berkelas dunia tahun 2024, pemerintah menyelenggarakan
program strategis yang dimulai dari perencanaan, rekrutmen dan seleksi,
pengembangan kompetensi, hingga reformasi kesejahteraan.
0 Response to "Penerimaan CPNS di bulan Juli 2018 dan Info Tahapan Seleksi CPNS 2018"
Posting Komentar